Rabu, 05 Agustus 2020

TEKS BERITA




PERTEMUAN 3

A.     KOMPETENSI DASAR

3.2  Menelaah struktur dan kebahasaan teks berita (membanggakan dan memotivasi) yang didengar dan dibaca

4.2  Menyajikan data dan informasi dalam bentuk berita secara lisan dan tulis dengan memperhatikan struktur, kebahasaan, atau aspek lisan (lafal, intonasi, mimik, dan kinesik)

 

B.     TUJUAN

Dengan mendengarkan atau membaca teks berita, siswa mampu

1.      Mengidentfikasi struktur teks berita dengan tepat

2.      Mengidentfikasi unsur kebahasaan dalam teks berita dengan teliti.

 

C.      MATERI

STRUKTUR TEKS BERITA

Seperti yang sudah kalian pelajari pada pertemuan sebelumnya, dalam sebuah berita terdapat informasi yang bersifat penting dan kurang penting. Berdasarkan hal tersebut, teks berita memiliki struktur berbentuk piramida terbalik seperti gambar berikut.

 


1.      Kepala berita (lead) merupakan bagian paling penting dalam sebuah berita. Informasi penting ini (pokok-pokok berita) disampaikan di awal pemberitaan yang terangkum dalam unsur 5W1H/ADIKSMBA.

2.      Tubuh berita merupakan penjelasan lebih rinci mengenai pokok berita yang sudah disampaikan pada bagian lead atau kepala berita.

3.      Ekor berita merupakan infomasi yang kurang penting. Hal-hal yang disampaikan di bagian ini merupakan informasi tambahan atau pendukung dari isi berita yang disampaikan pada bagian sebelumnya. Informasi yang terdapat di bagian ini jika dihilangkan tidak terlalu berpengaruh terhadap isi pokok bahasan berita tersebut.




KAIDAH KEBAHASAAN TEKS BERITA

Kaidah kebahasaan dalam teks berita sebagai berikut.

1.      Penggunaan bahasa yang bersifat standar (baku)

Penggunaan bahasa yang standar atau baku akan memudahkan pembaca atau pendengar untuk memahami isi teks berita. Bahasa yang sesuai dengan Ejaan Bahasa Indonesia (EBI) dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Bahasa yang bersifat populer atau kedaerahan akan dihindari dalam sebuah teks berita.

2.      Penggunaan kalimat langsung

Kalimat langsung adalah kalimat yang ditandai dengan dua tanda petik ganda (“….”) dan disertai keterangan penyertaan. Penggunaan kalimat langsung ini terkait dengan pengutipan pernyataan-pernyataan oleh narasumber berita.

Contoh: 

“Diambil dari bahasa Sansekerta, KM Tamanna ini berarti harapan, yakni harapan penghubung bagi pasien Covid-19 yang berada di pulau terpencil dengan tim medis,” tuturnya.

3.      Penggunaan konjungsi bahwa

Konjungsi bahwa berfungi sebagai penerang kata yang diikutinya. Hal ini terkait dengan pengubahan kalimat langsung menjadi kalimat tidak langsung.

Contoh: 

Ketua tim yang punya sapaan akrab Timur ini juga memaparkan bahwa kelebihan KM Tamanna dirancang mempunyai lambung kapal berupa katamaran dan memiliki kemampuan untuk beaching, sehingga dapat bersandar tanpa adanya dermaga, juga memiliki stabilitas yang bagus dalam keadaan statis dan olah gerak.

4.      Penggunaan kata kerja mental

Kata kerja mental adalah kata kerja yang menunjukkan respon atau sikap seseorang terhadap suatu tindakan. Kata-kata yang dimaksud antara lain, memikirkan, membayangkan, berasumsi, berpraduga, dan sebagainya.

Contoh: 

Ia menduga, ombak besar yang menghantam perahu mereka merupakan efek dari gempa sekitar pukul 15:03 WIB yang tercatat BMKG dengan episentrum di titik ordinat 8.99 LS, 110.60 BT.

5.      Penggunaan fungsi keterangan waktu dan tempat

Kata keterangan ini digunakan untuk menjawab unsur where dan when dalam sebuah berita.

Contoh: 

Disebutkan, insiden kecelakaan laut terjadi hampir bersamaan dengan gempa tektonik pada pukul 15.05 WIB, hanya selang dua menit setelah gempa berkekuatan 5.0 SR terjadi di radius 106 kilometer barat daya pantai Pacitan.

6.      Penggunaan konjungsi temporal

Konjungsi temporal adalah kata hubung yang berhubungan dengan waktu. Konjunsi temporal ini menjelaskan kronologi atau urutan peristiwa dalam teks berita, seperti kemudian, sejak, setelah, awalnya, dan akhirnya.

Contoh:

Seorang nelayan dilaporkan hilang setelah perahu yang ditumpangi bersama dua nelayan lain dihempas ombak besar dan terbalik hingga pecah sehingga mereka harus berjibaku menyelamatkan diri menuju tepi Pantai Watukarung, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, Kamis, 12 Maret 2020.

 


UJI KOMPETENSI 3


Cobalah kerjakan latihan soal tentang struktur dan kaidah kebahasaan dalam teks berita yang diberi oleh guru kalian lewat grup kelas

TETAP SEMANGAT, SEMOGA SUKSES! 








Tidak ada komentar:

Posting Komentar

BUKU FIKSI DAN NONFIKSI

PERTEMUAN 4 (MATERI TAMBAHAN) A.      KOMPETENSI DASAR 3.7   Menilai isi dua buku fiksi (kumpulan cerita pendek atau kumpulan puisi) dan...